Jejakkaumkusam, - Danau Gunung Tujuh yang merupakan Danau Tertinggi di Asia Tenggara yang terletak di Desa Pelompek, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, belum lama ini mengalami longsor.
Informasi yang diperoleh Tribun longsor ini terjadi di sekitar area danau gunung tujuh terjadi 9 Juni 2016, akibat longsor ini camping groud area danau menjadi rusak berat dan tertutup material longsor. Akibatnya para pendaki tidak bisa mendirikan tenda di sana.
Hingga saat ini belum ada upaya membuka dan membuat camping ground lagi di sekitar danau gunung tujuh. Para pendaki bisa memilih camping groud di sekitar Puncak Gunung Hulu Jujuhan (2.732 mdpl).
"Ya itu kjadiannya sekitar tanggal 9 juni 2016 kira2 jam 9-10 pagi akibat hujan lebat semalaman. Saya mendapatkan info dari nelayan yang berada di Danau Gunung Tujuh," jelas Sutriadi kelompok pecinta alam yang baru pulang camping di sana, Rabu (15/6).
Source:tribun.news.com
loading...


