| PETUGAS tengah memeriksa logstik para pendaki yang akan melanjutkan perjalanan di Geunung Ciremai, tepatnya di Dusun Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Minggu 14 Agustus 2016 sore. |
Jejakkaumkusam, - Tiga orang remaja putri berusia 17 tahun terkapar pingsan di ketinggian sekitar 2.050 meter di atas permukaan laut (mdpl) lereng selatan Gunung Ciremai, tepatnya di Pos Arban, jalur pendakian Palutungan, Minggu 14 Agustus 2016 dini hari. Ketiga pendaki itu menurut petugas di pos pendakian jalur Palutungan, diketahui bernama Nurul Pratiwi, Vina Shefiana, dan Rosanti, anggota kelompok pendaki dari Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Jatinyuat, Kabupaten Indramayu.
Sejumlah petugas Pengelola Pendakian Gunung Ciremai dan tim Ranger jalur Palutungan yang menolong dan mengevakuasi ketiga pendaki itu menyebutkan, ketiganya diketahui mengalami gejala hipotermia (kehilangan panas tubuh) sampai pingsan akibat kedinginan. Beruntung keberadaan mereka pagi itu sekitar pukul 1.30 WIB diketahui dan segera dilaporkan oleh beberapa orang pendaki rombongan lain kepada petugas di Pos PPGC Palutungan melalui pesan singkat telefon seluler.
Mendapat laporan tersebut, salah seorang petugas PPGC Palutungan Endun Abdulah yang sedang piket malam, segera mengontak dan memberangkatkan lima orang anggota Ranger menyusul ke Pos Arban. Dengan gerak cepat, sekitar pukul 2.30 tim ranger itu pun sudah mencapai Pos Arban dan menemukan ketiga pendaki tersebut, serta segera berusaha memulihkannya.
"Ketika itu, mereka kami temukan sudah berada di dalam tenda rombongan pendaki lain dalam keadaan masih terkulai lemas, tetapi sudah pada siuman dari pingsannya," ujar Oyo, salah seorang dari lima anggota ranger tersebut yang baru turun gunung sepulang menolong ketiga pendaki tersebut, di Dusun Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Minggu 14 Agustus 2016 sore.
"Alhamdulillah, setelah kami tangani, kondisi fisik mereka bisa pulih kembali. Malahan sekarang mereka sudah bisa berjalan kaki melanjutkan perjalanan turun ke sini bersama rombongannya disertai beberapa anggota ranger," ujar Oyo, menambahkan, ketiga pendaki itu sore itu sedang menempuh perjalanan turun dari Pos Cigowong (1.45 mdpl) menuju Dusun Palutungan.
Oyo dan sejumlah petugas PPGC Palutungan menyebutkan, ketiga pendaki itu berangkat mendaki Ciremai dari pos Palutungan Jumat 12 Agustus 2016 dalam rombongan pendaki Pramuka Kwartir Ranting Jatinyuat berjumlah 25 orang. Terdiri atas 21 anggota dan 4 orang pembina.
Source: Pikiran Rakyat
loading...

