-->

Tuesday, 22 November 2016

Dok. Slank/ig: antok_biru

Jejakkaumkusam, - Kenduri pohon ke 4 yang diselenggarakan hari minggu (20/11) memang lebih meriah dibandingkan dengan tahun tahun sebelumnya. Group musik Slank juga hadir dan ikut menanam pohon bersama para aktivis lingkungan.

Koordinator Laskar Hijau Aak Abdullah Al Kudus penggagas acara ini mengatakan, acara kenduri pohon yang ditujukan untuk mengembalikan melestarikan gunung Lemongan Papringan Klakah itu, diikuti oleh para pecinta lingkungan dari Lumajang dan luar Lumajang.

Dua buah lagu sempat dinyanyikan oleh Slank untuk memberi semangat kepada para aktivis lingkungan yang hadir dalam acara kenduri pohon ini.

Jumlah bibit yang ditanam sebanyak 15 ribu bibit, mulai dari Bambu, tanaman buah yang berasal dari pembibitan Laskar Hijau dan sumbangan dari berbagai pihak termasuk dari Pemkab Lumajang.

“Dengan tanaman ini semoga Lereng Lemongan yang gundul akibat pembalakan liar dapat kembali hijau dan sumber mata air dapat kembali mengeluarkan air,” kata Aak Abdullah Al Kudus.

Bupati Lumajang H. As’at Malik memberikan apresiasi kepada Laskar Hijau dan para aktivis lingkungan yang telah konsisten melestarikan lingkungan.

“Saya mengapresiasi kinerja Gus Aak bersama para aktivis lingkungan yang telah menjaga alam,” kata Bupati Lumajang H. As’at Malik.

Dengan ditetapkannya Gunung Lemongan sebagai wisata Geopark diharapkan kedepan akan menjadi jujukan para wisatawan, khususnya wisata edukasi pelestarian alam.


Sumber: Wartalumajang.com
loading...
Next article Next Post
Previous article Previous Post

Sponsor Iklan

loading...