-->

Friday, 22 September 2017

Instagram/@pendakicantik

Jejakkaumkusam, - Kepala Resort Selo Balai Taman Nasional Gunung Merapi (BTNGM), Suwignya, menyesalkan adanya pelanggaran batas pendakian yang menyebabkan seorang pendaki terjatuh dan terpaksa dievakuasi oleh Tim SAR.

Dia menjelaskan pendakian hanya dibatasi sampai kawasan Pasar Bubrah‎. Aktivitas di puncak hanya dibolehkan untuk kegiatan tertentu dan memerlukan izin khusus, semisal untuk penelitian. "Selama mendaki, ikuti aturan dan larangan yang sudah ada di jalur pendakian‎," kata Suwignya.

Selain menaati aturan, Suwignya mengimbau pada para pendaki untuk lebih waspada berhati-hati agar tak ada insiden serupa. ‎"Sampai pagi tadi, jumlah pendaki yang naik Merapi tercatat sebanyak 430 orang," tandasnya.

Sebagaimana diberitakan Musriri (30), warga Desa Kaligentong, Kecamatan Ampel, terpaksan dievakuasi Tim SAR setelah terjatuh dan pingsan saat turun dari puncak Merapi, Kamis (21/09/2017) pagi.

Pada Kamis (21/09/2017) sekitar Pukul 06.30 WIB dalam perjalanan turun dari puncak  menuju kawasan Pasar Bubrah tersandung hingga jatuh tersungkur. Tubuhnya berguling sejauh lima meter. ‎Selain menderita lecet di dagu, telinga, dan kaki, usai terjatuh ia langsung pingsan.

Selain itu juga, dari pantauan Jejakkaumkusam akun instagram @pendakicantik juga sempat memposting foto dengan caption Jadi, Puncak Merapi 'Dilarang' atau 'Tidak Dianjurkan' ? dari postingan tersebut banyak komentar pro dan kontra boleh atau tidaknya mendaki sampai puncak gunung merapi..


Ini Komentarnya:

delvabooster: Di halalin min
daeng.icank: Tertulis di larang mendaki sampai puncak.. tp...
jeffyadipura: Jelas" bnyak plang larangan kepuncak,masih aja nekat.mau jadi korban selanjutnya?
asep_es: Mungkin pelajaran bahasa Indonesia harus lebih didalami lagi
andridwiejulianto: Boleh"aja dan wajar sifat manusia itu khan gk prnh puas.dmi sbuah fto dan like ,rela berkorban nyawa....khan dh jlas di larang msh aja ngeyel..klo trjadi apa"khan di tnggung sndiri
andridwiejulianto: Basarnas gk mau tau
andridwiejulianto: Itu bkan pecinta alam,tp PERUSAK alam
anang_coyy: mungkin harus belajar dan perdalam lagi kata "Taat"


Simak Selengkapnya..

A post shared by Pendaki Cantik (@pendakicantik) on









Sumber: Krjogja.Com
loading...
Next article Next Post
Previous article Previous Post

Sponsor Iklan

loading...