-->

Monday, 30 October 2017

Proses evakuasi pendaki hyportermia di Gunung Bawakaraeng./ist

Jejakkaumkusam, - Personil Ops Search and Rescue (SAR) Kota Makassar yang melakukan pencaharian terhadap pendaki wanita Hypotermia di Gunung Bawakaraeng pada Minggu (29/10/2017), berhasil dievakuasi dan sudah dalam kondisi membaik dan bisa berjalan.

Laporan tersebut dilansir Jejakkaumkusam dari online24jam.com dari Humas Basarnas Kota Makassar, Hamsidar saat dikonfirmasi, Senin (30/10/2017) sore.

“Korban atas nama Ayu (14) saat mengenakan jaket berwarna pink yang berdasarkan laporan mengalami Hypotermia sudah dalam kondisi membaik dan bisa berjalan,” terang Hamsidar.

“Ayu berhasil dievakuasi saat bertemu dengan tim SAR gabungan di pos 6, jalur pendakian umum pada pukul 08.09 pagi ini (30/10). Sehingga, pada pukul 08.30, Ayu dan rombongannya dievakuasi ke Pos 5,” tambah Hamsidar.

Setelah tim SAR melakukan evakuasi terhadap korban dan menyempatkan beristirahat saat turun dari Gunung Bawakaraeng tepatnya di Pos 5, salah satu dari rombongan yang dievakuasi tumbang sampai harus ditandu lantaran keletihan.

“Setelah beristirahat sejenak di Pos 5, tiba-tiba rekan serombongan Ayu, yakni Renita (22) mengalami kelelahan dan sampai pingsan,” ungkapnya.

“Setelah melakukan perawatan, Tim SAR Gabungan kemudian mengevakuasi Renita ke Desa Buluballea dengan cara ditandu. Sedangkan, kondisi Ayu turun ke Desa Lembanna,” tambah Hamsidar.

Dari laporan yang dilansir Jejakkaumkusam dari online24jam.com, sampai berita ini diturunkan proses evakuasi masih sementara berlangsung.(Online24jam.com)

loading...
Next article Next Post
Previous article Previous Post

Sponsor Iklan

loading...