Jejakkaumkusam, - Seorang pendaki Gunung Sumbing asal Ibu Kota Jakarta, Ayu Retnosari, dievakuasi regu penyelamat gabungan setelah pingsan saat melakukan pendakian. Ayu yang berusia 25 tahun mengalami kelelahan hebat di tengah-tengah pendakian hingga tidak mampu meneruskan perjalanan ke puncak.
Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi pendaki yang pingsan saat melakukan pendakian di Gunung Sumbing. Korban turun dengan selamat," kata Kepala Kantor Basarnas Semarang, Agus Haryono, saat dihubungi, Semarang, Jawa Tengah, Senin (19/9/2016).
Ayu merupakan warga Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Agus menuturkan korban mendaki Gunung Sumbing bersama empat temannya lewat jalur Butuh.
Agus menambahkan, Ayu dan kawan-kawan mendaki pada 17 September lalu. Sampai di Pos 4 jalur pendakian Gunung Sumbing, Ayu mengalami kelelahan dan memutuskan untuk tidak melanjutkan pendakian. "Di Pos 4 ditemani temannya, Nugroho. Sedangkan tiga teman Ayu lainnya melanjutkan perjalanan menuju puncak," turur Agus.
Beberapa lama kemudian, tiga teman Ayu turun dan melihat korban di Pos 4 dalam kondisi yang kian melemah. Mereka bersama-sama turun gunung. "Sesampainya di Pos Tiga kondisi Ayu semakin mengkhawatirkan bahkan sampai pingsan. Teman-temannya langsung melakukan inisiatif dengan meminta bantuan di base camp," ungkap Agus.
Dikontak rombongan Ayu, regu penyelamat gabungan langsung bertolak naik ke Pos 3 melakukan evakuasi. "Korban berhasil dievakuasi turun ke base Mangli, Desa Butuh, Kaliangkrik, Temanggung tadi pagi dalam kondisi selamat," jelas Agus.
Source: Okezone